Materi Pokok : Alat Pernapasan Manusia
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
Kelas/ Semester : V/ I
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
Kelas/ Semester : V/ I
Udara merupakan campuran dari berbagai gas. Di antaranya gas oksigen dan gas karbon dioksida. Bagian udara yang kamu hirup adalah oksigen, sedangkan bagian udara yang kamu keluarkan adalah karbon dioksida. Ketika kamu menghirup udara, oksigen masuk melalui hidung, kemudian masuk ke pangkal tenggorokan Setelah itu, oksigen melewati dua saluran yang berukuran lebih kecil dari tenggorokan. Dua saluran ini disebut bronkus. Setelah melewati bronkus, udara masuk ke paru-paru.
alat pernapasan manusia |
1. Hidung
Hidung merupakan indra penciuman. Hidung terdiri atas dua bagian, yaitu lubang hidung dan rongga hidung. Perhatikan Gambar. Ketika kamu menghirup udara, udara masuk ke dalam tubuhmu melalui hidung.
Di dalam rongga hidung terdapat rambut dan lendir. Rambut dan lendir berguna untuk menyaring udara yang masuk.
Hidung merupakan indra penciuman. Hidung terdiri atas dua bagian, yaitu lubang hidung dan rongga hidung. Perhatikan Gambar. Ketika kamu menghirup udara, udara masuk ke dalam tubuhmu melalui hidung.
Di dalam rongga hidung terdapat rambut dan lendir. Rambut dan lendir berguna untuk menyaring udara yang masuk.
hidung |
2. Tenggorokan dan Paru-paru
Paru-paru manusia terletak di dalam rongga dada. Paru-paru terdiri atas paru-paru kanan dan paru-paru kiri. Paru-paru kanan berukuran lebih besar dibandingkan dengan paru-paru kiri. Hal itu disebabkan paru-paru kanan terdiri atas 3 buah gelambir, sedangkan paruparu kiri terdiri atas 2 buah gelambir.
Udara yang masuk melalui hidung, kemudian melewati pangkal tenggorokan. Dari pangkal teng gorokan udara masuk ke tenggorokan (trakea). Di dalam dada, trakea bercabang menjadi dua yang disebut bronkus. Setiap bronkus menuju ke paru-paru kanan dan paru-paru kiri.
Bronkus tersusun dari pipa-pipa kecil yang disebut bronkiolus. Pada ujung bronkioli terdapat kantong udara yang disebut alveolus. Alveolus berfungsi sebagai tempat pertukaran gas kar bon dioksida (CO2) dan uap air dengan gas oksigen (O2). Perhatikan Gambar.
Setiap kamu bernapas, udara segar yang mengandung oksigen masuk ke paru-paru. Oksigen kemudian diedarkan ke seluruh tubuh melalui pembuluh darah. Pada waktu yang bersamaan, karbon dioksida dikeluar kan dari dalam tubuh melalui paru-paru.
Tubuh manusia memerlukan asupan oksigen. Oksigen digunakan untuk melepaskan energi dari makanan. Energi tersebut diman faat kan oleh tubuh untuk pertumbuhan dan perkembangan.
tenggorokan dan paru-paru |
Sumber:
S.Rositawaty dan Aris Muharam. Senang belajar Ilmu Pengetahuan Alam 5: untuk Kelas V Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional. 2008.
Jadi belajar lagi Pelajaran SD nih..
ReplyDeleteSukses ya pak..
Boleh kunjungi blog saya juga yaa...
bumira.blogspot.com
Terima ksh Bu...
ReplyDeleteMdh2n kita sm2 sukses Bu...
Okey Bu, nnti saya kunjungi Blognya